Pendidikan Holistik dan Sekolah Internasional Murah? IIBSA Buktikan Bisa

Edukasi173 Views

Kediri, – Gagasan bahwa pendidikan berkualitas internasional harus mahal kembali dipatahkan. International Islamic Boarding School Imam Balqi (IIBSA) Pare menghadirkan terobosan visioner melalui konsep “Sekolah Internasional Bayar Semampunya, sekaligus memperkuat layanan pendidikan holistik lewat kolaborasi dengan MGBK SMP Kabupaten Kediri.

Melalui Seminar Bimbingan Konseling bertema Pendidikan Holistik Generasi Alpha untuk Indonesia Emas 2045 yang digelar di Aula SMP Negeri 1 Pagu pada Sabtu (22/11/2025), lebih dari 100 guru BK berkumpul untuk memperbarui perspektif dan strategi pendampingan generasi Alpha.

Seminar tersebut menjadi ruang penting bagi penguatan peran guru BK, yang kini dianggap sebagai salah satu kunci pembentukan karakter generasi Alpha. Manager IIBSA, Fikri Zakia Qoimul Haq, S.M., M.Pd., menyebut tingginya antusiasme para guru menjadi bukti bahwa perubahan pendekatan BK adalah kebutuhan mendesak.

“Tahun ini kami telah menyelesaikan dua seminar BK sebagai tahap awal. Tahun depan intensitasnya akan kami tingkatkan dengan melibatkan lebih banyak guru,” ujarnya dalam keterangannya, Minggu (23/11/2025).

Menurut Fikri, pengembangan resiliensi, self-esteem, dan kesejahteraan mental menjadi komponen penting pendidikan holistik yang harus diperkuat oleh layanan BK di sekolah.

Salah satu pendiri IIBSA, Dr. Fajri Abati Zavi, S.T., M.Sc., M.A., yang hadir sebagai pembicara kunci, menegaskan bahwa guru BK kini tidak lagi sekadar menangani masalah, tetapi menjadi arsitek masa depan siswa.

“Guru BK adalah pengarah potensi. Mereka membentuk karakter, membuka peluang, dan membantu siswa menemukan jati dirinya,” ujar Dr. Fajri.

Ia menekankan bahwa pendidikan holistik bukan pilihan, tetapi keharusan untuk menghadapi tantangan generasi Alpha yang hidup di tengah derasnya informasi, tekanan digital, dan perubahan sosial yang cepat.

Terobosan Berani: Sekolah Internasional Bayar Semampunya

Dalam forum tersebut, Dr. Fajri mengungkapkan salah satu langkah besar IIBSA: menghadirkan sekolah bertaraf internasional yang bisa diakses semua kalangan tanpa dipagari biaya mahal.

“Kami akan memberikan beasiswa kepada semua anak yang sekolah di IIBSA jika mereka memiliki semangat belajar,” tegasnya.

Tagline Sekolah Internasional Bayar Semampunya” dipilih sebagai wujud nyata keberpihakan IIBSA pada pemerataan akses pendidikan. Dengan fasilitas lengkap setara sekolah mahal, IIBSA ingin membuktikan bahwa kualitas tidak harus berbanding lurus dengan eksklusivitas biaya.

“Sekolah mahal dengan fasilitas lengkap itu sudah biasa,” lanjutnya. “IIBSA ingin menciptakan sekolah internasional dengan fasilitas lengkap, tetapi tetap terjangkau oleh semua.”

Seminar ditutup dengan diskusi intens seputar literasi digital, kesehatan mental, dan strategi pendampingan siswa di era baru. Para guru BK menyambut baik terobosan IIBSA yang tidak hanya memperkuat kompetensi profesional, tetapi juga membuka gagasan radikal tentang pendidikan internasional yang inklusif.

Dengan menggabungkan model pendidikan holistik dan akses sekolah internasional berbiaya fleksibel, IIBSA menunjukkan bahwa membangun generasi Alpha yang berkarakter, percaya diri, dan berdaya saing global bukanlah mimpi jauh tetapi langkah nyata menuju Indonesia Emas 2045.(*)

(Rara/Sulaiman)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *