Satgas Pamtas Yonif 763/SBA Gelar Pelayanan Kesehatan untuk Warga Afkrem

Kesehatan271 Views

Maybrat, Papua Barat Daya – Satgas Pamtas RI-PNG Kewilayahan Yonif 763/SBA Pos Afkrem terus menunjukkan kepeduliannya kepada masyarakat di perbatasan. Pada Rabu (17/9/2025), personel Pos Afkrem melaksanakan kegiatan Binter pelayanan kesehatan bagi warga Kampung Afkrem, Kabupaten Maybrat.

Kegiatan ini menjadi wujud nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat. Prajurit memberikan pemeriksaan kesehatan sekaligus pelayanan medis sederhana untuk membantu masyarakat menjaga kondisi tubuh tetap bugar.

Komandan Pos Afkrem menyampaikan bahwa kesehatan merupakan modal utama dalam menjalani aktivitas sehari-hari. “Lebih baik mencegah daripada mengobati. Dengan menjaga kesehatan, kita dapat terus beraktivitas, bersyukur atas nikmat Tuhan, sekaligus menjaga suasana aman dan sejahtera di wilayah perbatasan,” ujarnya.

Warga Kampung Afkrem menyambut baik kegiatan tersebut. Mereka merasa terbantu dengan adanya layanan kesehatan langsung dari personel Satgas, terutama karena akses fasilitas kesehatan di daerah perbatasan masih terbatas.

Melalui kegiatan ini, Satgas Pamtas Yonif 763/SBA berharap dapat mempererat hubungan dengan masyarakat serta mendukung terciptanya ketahanan wilayah yang sehat, aman, dan tetap setia menjaga keutuhan NKRI di perbatasan Papua Barat Daya. (*)

(Johannes/Sulaiman)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Artikel Terbaru