NGANJUK – Kanminvet Nganjuk menghadiri upacara pemakaman anggota LVRI an. Bpk H. Soeharso Harsoyo, NPV 12.094.047 di TPU Desa Dadapan, Kecamatan Ngronggot, Kabupaten Nganjuk, pada Sabtu (29/4/2023).
Kapten Hendro Cahyono dan Lettu Inf Doni C (Putra Almarhum) saat terpisah ditemui awak Media/Wartawan menyampaikan, “Upacara pemakaman tersebut diadakan untuk menghormati dan mengenang jasa serta dedikasi Bpk H. Soeharso Harsoyo selama hidupnya sebagai anggota LVRI. Acara dimulai pada pukul 08.00 WIB dan dihadiri oleh Anggota Kodim Nganjuk dan Kanminvetcad Nganjuk, keluarga, kerabat, serta rekan-rekan dari almarhum.”
Anggota Minvetcad Nganjuk Babinminvetcaddam V/Brawijaya turut hadir dalam upacara tersebut sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan atas jasa dan dedikasi almarhum dalam menjaga kedaulatan negara.
“Semoga almarhum Bpk H. Soeharso Harsoyo mendapatkan tempat yang layak di sisi Allah SWT dan keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan serta ketabahan dalam menghadapi duka yang mendalam,” pungkas Kapten Hendro.
(rils/pen5)