Jaga Kondusifitas, Babinsa Koramil Serengan Komsos Dengan Tokoh Masyarakat Tipes

Babinsa1068 Views
Serka Sarmin dan Sertu Anjasmoro saat giat komsos di rumah tokoh masyarakat Jl Pangeran Wijil, Kelurahan Tipes, Kecamatan Serengan, Kota Surakarta, Senin (6/3/2023). (foto: istimewa)

SURAKARTA – Babinsa Kelurahan Tipes Koramil 03/Serengan Kodim 0735/Surakarta Serka Sarmin dan Sertu Anjasmoro melaksanakan komunikasi sosial (komsos) Heri, tokoh masyarakat di kediamannya Jl Pangeran Wijil, Kelurahan Tipes, Kecamatan Serengan, Kota Surakarta, Senin (6/3/2023).

Menurut Serka Sarmin, komsos merupakan metode untuk melaksanakan pembinaan wilayah teritorial.

“Dalam kesempatan ini, harapannya tentu terjalinnya silaturahmi yang baik dengan tokoh masyarakat serta akan tercipta suasana aman dan nyaman,” ujarnya pada media ini seusai acara.

“Dengan komsos, Babinsa dapat mengetahui perkembangan situasi di wilayah desa binaan dan dapat melakukan upaya pencegahan sedini mungkin apabila ada hal-hal yang tidak diinginkan,” tukas Sertu Anjasmoro.

Dengan melalui kegiatan komsos ini, lanjut Serka Sarmin dan Sertu Anjasmoro, Babinsa dapat menyampaikan tentang pentingnya keamanan di wilayah binaan dan juga sebagai bentuk kepedulian Babinsa terhadap wilayah yang menjadi bagian dari pemantauan aparat teritorial.

(kemplu/bus)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *