Demi Anak Sehat, Satgas TNI Rela Jadi “Dokter Dadakan” di Kampung Bori

Kesehatan340 Views

Maybrat, – Pemandangan unik terlihat di Kampung Bori, Distrik Aifat, Kabupaten Maybrat, Jumat (12/9/2025). Prajurit Satgas Yonif 763/SBA dari Pos Bori tak hanya berseragam loreng menjaga keamanan, tetapi juga ikut menjadi “dokter dadakan” demi mendukung kegiatan imunisasi Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS).

Bekerja sama dengan tenaga medis Posyandu Kumurkek, termasuk dokter Satgas Letda Ckm dr. M. Iqbal, para prajurit membantu jalannya imunisasi bagi anak-anak. Suasana pun penuh warna, ada tangis kecil saat jarum suntik menempel, tapi segera berubah jadi tawa berkat candaan dan perhatian hangat prajurit TNI.

“Imunisasi ini penting untuk mencegah penyakit yang bisa mengganggu tumbuh kembang serta proses belajar anak-anak. Kami ingin memastikan generasi muda di Kampung Bori tumbuh sehat dan kuat,” ujar dr. Iqbal.

Kehadiran Satgas Yonif 763/SBA bukan hanya menjaga perbatasan, tetapi juga ikut mendukung program kesehatan pemerintah. Dengan keterlibatan langsung di tengah masyarakat, Satgas ingin memberi rasa aman sekaligus manfaat nyata.

“Kami berharap kegiatan ini benar-benar membantu masyarakat, terutama anak-anak, agar terhindar dari penyakit berbahaya,” tambah dr. Iqbal.

Orangtua pun menyambut dengan penuh rasa syukur. Mereka merasa lebih tenang karena anak-anak mendapatkan perlindungan kesehatan sejak dini, terlebih dengan kehadiran TNI yang setia mendampingi.

Kegiatan sederhana ini kembali menegaskan, prajurit TNI tidak hanya menjaga kedaulatan negara, tetapi juga ikut merawat masa depan bangsa, melalui senyum sehat anak-anak di pelosok kampung. (*)

(Johannes/Sulaiman)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *