Satgas Yonif 763/SBA Berbagi Kebersamaan di Kampung Bori

Filantropi23 Views

Maybrat, Papua Barat Daya – Kebersamaan sederhana menjadi jembatan kehangatan antara prajurit TNI dan warga di wilayah perbatasan. Hal itu tampak dalam kegiatan berbagi yang dilakukan Satgas Pamtas Kewilayahan RI–PNG Yonif 763/SBA Pos Bori bersama masyarakat Kampung Bori, Kabupaten Maybrat, Senin (26/1/2026).

Kegiatan yang digelar usai ibadah umat Nasrani tersebut diisi dengan pembagian makan siang kepada warga. Anak-anak hingga orang dewasa tampak antusias mengantre, sementara para prajurit melayani dengan ramah dan penuh keakraban.

Suasana kampung pun terasa hangat. Tawa anak-anak pecah saat mereka menikmati makanan bersama, di sela-sela percakapan ringan dengan para prajurit. Interaksi itu mencerminkan kedekatan emosional yang terbangun di luar konteks penugasan keamanan.

Bagi Satgas Yonif 763/SBA, kegiatan tersebut bukan sekadar berbagi makanan, melainkan wujud kepedulian dan komitmen TNI untuk hadir di tengah masyarakat perbatasan. Melalui pendekatan humanis, prajurit berupaya memperkuat rasa saling percaya dan ikatan kekeluargaan dengan warga.

Kebersamaan seperti inilah yang diharapkan terus tumbuh di wilayah penugasan, menjadikan kehadiran TNI tidak hanya sebagai penjaga kedaulatan, tetapi juga sebagai bagian dari kehidupan sosial masyarakat setempat.(*)

(Johannes/Sulaiman)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *